- Pemda Kolaka Sosialisasi Permendagri Nomor 90 Tahun 2019
- Nelayan yang Dilaporkan Hilang di Kolaka Belum Ditemukan
- Kolaka Tuan Rumah Rakernisda BPS Tingkat Provinsi
- Puluhan ASN Terima Penghargaan Disi Medaso Toori Mandara
- DPRD Kolaka Resmi Dipimpin Sainal Amrin, Husmaluddin & Sarifuddin Rantegau
- Pemda Kolaka Bakal Tarik Kembali Asetnya dari USN
- 2020, Bupati Target Ada Aktivitas Perkuliahan di Politeknik Negeri Kolaka
- PT Antam Launching Taman Baca SD Terapung
- Berantas Narkoba, Polres dan BNN Kolaka Kembali Jalin Kerja Sama
- Bupati Kolaka Warning Kades Jangan Salahgunakan Dana Desa
Kafilah MTQ Korpri Kolaka Sabet Juara Keempat
Berita Populer
- Bupati Kolaka H. Ahmad Safei Membuka Forum Group Discussion Dihadiri Oleh 17 Utusan Kabupaten/Kota
- Pelaksanaan Musrenbang RKPD di Kecamatan Tahun 2017, dimulai
- Kolaka Bakal Dapat Empat Ribu Bibit Sapi
- 32 Cabor Berlomba di Porprov Kolaka
- DPT Pilkada Kolaka 2018
Berita Terkait
- Kafilah Kolaka Ikut Lomba MTQ V Korpri Tingkat Provinsi 0
- Santri 07 Tahfizul Quran Baiturrahim Gelar Zikir0
- PENJEMPUTAN JEMAAH HAJI KAB.KOLAKA OLEH WAKIL BUPATI KOLAKA H. MUHAMMAD JAYADIN, SE. M.E0
- Jayadin Pantau Persiapan Penyambutan Jamaah Haji0
- September, Jamaah Haji Kolaka Dijadwalkan Kembali di Tanah Air0
Kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Kolaka menyabet juara keempat pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) V Korpri tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Sesuai dengan surat keputusan dewan hakim, kafilah MTQ Korpri Kolaka menduduki posisi keempat. Sementara, juara umum diraih Kabupaten Kolaka Utara, posisi kedua Kota Kendari, urutan ketiga ditempati Konawe Utara dan Kolaka Timur.
Pada perlombaan yang digelar 10 sampai 13 November 2019 di Aula Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sultra itu, kafilah MTQ Korpri Kolaka memperoleh dua emas dan dua perunggu.
Perolehan dua emas tersebut diraih Syaifuddin Mustaming pada cabang lomba dakwah alquran putra dan Haeril pada cabang kaligrafi kontemporer. Sementara dua perunggu dipersembahkan Asri Mangka pada cabang tartil alquran putra dan Adri pada cabang lomba azan.
Kabag Kesra Setda Kolaka, Andi Wahidah mengatakan prestasi yang telah diraih oleh kafilah MTQ Korpri Kolaka merupakan prestasi yang membanggakan bagi Bumi Mekongga.
“Alhamdulillah bisa masuk lima besar. Mudah-mudahan lomba ke depan bisa ditingkatkan,” ujarnya ditemui di Kantor Pemda Kolaka, Kamis (14/11/2019).
Tentunya, lanjut dia, hal ini dicapai atas usaha dan kerja keras para kafilah. Juga tak terlepas dari dukungan dan doa dari pemerintah setempat dan masyarakat jazirah barat Sulawesi Tenggara (Sultra) tersebut.
Meskipun pada pelaksanaan MTQ V Korpri kali ini, Kabupaten Kolaka hanya bisa meraih posisi keempat, namun ia berharap pada penyelenggaraan MTQ Korpri ke depan, Kabupaten Kolaka bisa menjadi yang terbaik di antara 17 kabupaten dan kota lainnya. (B)
Sumber : https://zonasultra.com/
