detail

Jelang Idul Adha Pemkab Kolaka Gelar Pangan Murah

JELANG IDUL ADHA PEMKAB KOLAKA GELAR PANGAN MURAH

Blog Single

JELANG IDUL ADHA PEMKAB KOLAKA GELAR PANGAN MURAH .

Kolaka - Menjelang Hari Raya Idul Adha, Pemerintah Daerah Kabupaten Kolaka melalui Dinas Ketahanan Pangan meluncurkan pangan murah yang di buka oleh Asisten III Hj. Andi Wahidah, S.Pd.,M.Si sebagai upaya untuk stabilisasi pasokan dan harga pangan, di depan hotel Sutan Raja . Rabu, (12/06)

Gerakan Pangan Murah dilakukan bertujuan untuk menjaga ketersediaan bahan pokok dan meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan yang meningkat selama perayaan hari besar keagamaan .

Asisten III menjelaskan, bahwa permintaan kebutuhan bahan pokok di masyarakat cenderung terus meningkat dalam menyambut Idul Adha 2024, sehingga berdampak pada kenaikan harga . Lonjakan harga, tentu akan membebani dan mengurangi daya beli masyarakat, terutama dari kalangan masyarakat kurang mampu .

“Dengan adanya kegiatan gerakan pangan

murah yang dilaksanakan saat ini diharapkan mampu menekan laju inflasi dan memberikan kesempatan bagi masyarakat memenuhi kebutuhan pokoknya dengan harga terjangkau .” Jelasnya 

Dikatakannya, Pemkab Kolaka juga telah berkoordinasi dengan Bulog dan para distributor untuk memastikan ketersediaan dan distribusi bahan pokok tersebut berjalan lancar .

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak berprilaku boros pangan . Dan terkait dengan kondisi keamanan, ketertiban masyarakat, kami minta agar masyarakat untuk terus menjaga suasana kondusif tertib dalam berbelanja .” tutupnya

Bagikan halaman ini:

Postingan Terkait :