detail

Kabupaten Kolaka Terima Penghargaan Dari Kementerian Keuangan Direktorat Jenderal Perbendaharaan

Kabupaten Kolaka terima Penghargaan dari Kementerian Keuangan Direktorat Jenderal Perbendaharaan

Berhasil kelola Dana Desa dengan baik, Kabupaten Kolaka terima Penghargaan dari Kementerian Keuangan Direktorat Jenderal Perbendaharaan .

Kolaka - Pemerintah Kabupaten Kolaka berhasil memperoleh penghargaan dari Kementerian Keuangan Direktorat Jenderal Perbendaharaan, Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Tenggara sebagai TERBAIK III dengan kinerja pengelolaan Dana Desa Semester II Tahun Anggaran 2022 di Lingkup Provinsi Sulawesi Tenggara, bertempat di Kantor Bupati Kolaka . Kamis, (09/03/22)

Piagam penghargaan diberikan secara langsung oleh Kepala Kanwil DJPb Provinsi Sultra Syarwan, SE.,MM kepada Sekda Kabupaten Kolaka Drs. Wardi, M.Si, yang didampingi Kepala BKAD Hj. Andi Tenri Gau, SE.,MM dan Kepala KPPN Kolaka Arief Rokhman. 

Selain memberikan piagam penghargaan, ini juga sekaligus silaturahmi dan koordinasi terkait dana transfer daerah .

Sekda Kolaka menyampaikan, bahwa Pemkab Kolaka akan terus memaksimalkan kinerja dalam penyaluran Dana Desa tahun 2023, dengan selalu mengarahkan para kepala desa agar penggunaan Dana Desa lebih bermanfaat bagi masyarakat .

“Mudah-mudahan dengan penghargaan ini akan menambah semangat dan motivasi di tahun-tahun berikutnya .” ungkapnya

(Diskominfo Kab.Kolaka)

Bagikan halaman ini:

Postingan Terkait :