PENGUKUHAN FORUM ANAK KABUPATEN KOLAKA MASA BAKTI 2022-2023
PENGUKUHAN FORUM ANAK KABUPATEN KOLAKA MASA BAKTI 2022-2023 .
Kolaka - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Kolaka melaksanakan Kegiatan Pengukuhan Forum Anak Masa Bakti 2021-2023, yang dirangkaikan dengan sosialisasi Forum Anak sebagai pelopor (2 P) diruang rapat SMS Berjaya . Senin, (17/07)
Pembukaan sekaligus pengukuhan langsung dipimpin oleh Pj. Sekda Kolaka Drs. Wardi, M.Si, yang didampingi Kadis PPPA Hj. Mineng Nurmaningsih, SH.,MH dan dihadiri oleh Forum Anak Kabupaten Kolaka .
Dasar pelaksanaan kegiatan ini mengacu pada Undang-undang RI No 35 tahun 2014 tentang perubahan atas undang-undang nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak dan Surat keputusan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Kolaka Nomor : Tahun 2023 tanggal 13 Juli 2023 tentang penetapan Narasumber pada kegiatan sosialisasi peran forum anak sebagai pelopor dan pelapor .
Kadis PPPA menyampaikan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah wujud pemenuhan hak-hak anak sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah dalam pelaksanaan pengembangan Kabupaten Kolaka . Selain itu, juga untuk peningkatan kapasitas volume anak Kabupaten Kolaka dalam melaksanakan peran nya di masyarakat sebagai pelopor dan pelaporan .
Sementara itu, Sekda Kolaka membacakan sambutan Bupati Kolaka, Forum anak dibentuk secara berjenjang mulai dari tingkat nasional, provinsi, Kabupaten/Kota kecamatan dan Desa/Kelurahan dengan keanggotaan dari berbagai kelompok anak .
“Forum Anak Kabupaten Kolaka secara berjenjang diharapkan mampu menjadi mitra pemerintah dalam pembangunan dan dalam rangka menyelesaikan permasalahan-permasalahan anak yang terjadi di lapangan .”tuturnya
Untuk itu, dengan adanya kebijakan KLA pemerintah mengharapkan setiap wilayah Kabupaten/Kota hingga ke tingkat Kecamatan dan Desa/Kelurahan dapat mengembangkan sistem pembangunan yang berbasis Hak Anak sebagai implementasi KHA .
(Diskominfo Kab.Kolaka)