Pj. Sekda Kolaka Hadiri Acara Musrenbang RKPD Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2024
Pj. Sekda Kolaka Hadiri Acara Musrenbang RKPD Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2024 .
Pj. Sekda Kolaka Drs. Wardi, M.Si menghadiri acara pembukaan Musrenbang RKPD Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2024 yang dibuka secara resmi oleh Gubernur H. Ali Mazi, SH . Senin, (20/03/23)
Agenda ini mengusung tema “Percepatan Transofrmasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan melalui pembangunan Infrastruktur dan Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Kompetitif” . Pelaksanaan musrenbang hari ini merupakan kali kedua yang dilaksanakan di kota Bau-Bau sebagai tuan rumah dalam tahapan penyusunan RKPD tahun 2024 .
Musrenbang Provinsi bertujuan untuk menyelaraskan prioritas pembangunan pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara dengan Prioritas pembangunan pemerintah Kabupaten/Kota di Sulawesi Tenggara .
Penyelenggaraan Musrenbang ini juga merupakan sebuah amanah, sebagaimana telah diatur pada Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional, dan Undang-undang Nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintahan daerah .
Ali Mazi dalam sambutannya mengatakan, Penyelenggaraan RKPD tahun 2024 ini merupakan salah satu wujud komitmen kita untuk menjamin terciptanya integrasi, sinkronisasi dan sinergi antara perencanaan pusat dan daerah .
Dalam kesempatan itu, Kabupaten Kolaka memperoleh beberapa penghargaan yakni, mendapat penghargaan terbaik kedua pada kategori Air Minum penyehatan lingkungan Award, dan terbaik pertama pada kategori Stunting Award .
(Diskominfo Kab.Kolaka)