Disdukcapil Dapat Tambah Blangko e-KTP

Pemerintah Kabupaten Kolaka memperoleh tambahan blangko Kartu Tanda Penduduk Elektoronik (e-KTP). Kementerian Dalam Negeri mengirimkan sebanyak 4000 keping blangko e-KTP untuk kebutuhan pembuatan el-KTP bagi warga Kolaka.

Kepala Disdukcapil Kolaka, H. Abdullah mengatakan, penambahan blangko ini untuk memastikan jika pelayanan KTP tidak akan terhambat di Kolaka untuk total jumlah blangko e-KTP saat ini sekitar 10 ribu keping .

“Jumlah yang datang awalnya delapan 8000 keping dan sudah terpakai sekitar 2000 kemudian beberapa waktu lalau datang tambahan belangko 4000 keping jadi jumlah total saat ini ada sekitar 10.000 keping belangko e-KTP,” ujar Abdullah

Lanjut ia mengatakan, walaupun saat ini blangko KTP sudah ada namun ia mengakui saat ini dinas Capil Kolaka masih terkendala jaringan, pasalnya untuk jaringan biasnya bermasalah. Jika jaringan bermasalah maka pelayanan akan lumpuh.

“Tiga hari yang lalau ada perbaikan jaringan di belakang kantor Disndukcapi oleh Telkom, sehingga jaringan terputus, namun untuk saat ini jaringan sudah normal dan masyarakat bisa melakukan perekaman e-KTP,” tuturnya.(hud)

Sumber : https://kolakaposnews.com/

Baca Lainnya

PILIHAN REDAKSI